Program Pascasarjana Gempa Bumi dan Tektonik dibuka ITB

Institut Teknologi Bandung (ITB) membuka Program Pascasarjana Gempa Bumi dan Tektonik Aktif (Great) dalam rangka menyiapkan SDM dalam rangka penanganan dan riset kebencanaan di Indonesia.

Peluncuran awal program baru di Strata II (S-2) itu dilakukan oleh Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Syamsul Maarif dan Rektor ITB Prof Dr Ahmaloka di Aula Fakultas Geologi ITB Bandung, Rabu.

Sementara itu pembukaan resmi dimulainya program itu akan dilakukan Maret 2011 mendatang. "Indonesia merupakan negara rawan bencana di dunia, otomatis memerlukan SDM untuk penanganan dan mitigasi, untuk itu ITB melalui Program Pascasarjana Gempa Bumi dan Tektonik Aktif menyiapkan 'Kawah Chandradimuka' bagi ahli kebencanaan," kata Dekan Jurusan Geologi ITB, Eddy Haryono Subroto.

Program tersebut, kata Eddy, akan didorong menjadi pusat keunggulan dunia dalam bidang gempa bumi dan tsunami.
Program baru itu menjadi salah satu tempat bertemunya para periset yang akan memfokuskan konsentrasinya terkait kebencanaan khususnya gempa bumi dan tektonik aktif, termasuk tsunami.

"Program ini untuk mengisi kekosongan informasi dan keingintahuan terkait gempa bumi dan studi kebencanaan," kata Eddy.

Program perkulian program "Great" itu terdiri dari perkuliahan 1,5 tahun dan lima bulan riset untuk S-2. Kurikulumnya didesain untuk ilmu gempa bumi yang komprehensif, seperti geologi, geodesi, "seismic hazzard" serta yang lainnya.

Program itu bekerja sama antara ITB dengan LIPI dan Australian - Indonesia Facility for Disaster Reduction (AIFDR). Sedangkan tenaga pengajar terdiri dari para ahli dari ITB, LIPI serta tenaga asing yang kompeten di bidang kebencanaan. "Mahasiswa untuk program ini diseleksi dan diambil dari lulusan sarjana yang berbakat di bidangnya," kata Eddy.

Setiap mahasiswa program itu diarahkan untuk mengambil keahlian tertentu sehingga memiliki kompetensi di salah satu program baik itu geologi, geodesi, "seismic hazzard" serta yang lainnya.

[www.republika.co.id]
Siwi Tri Puji B
Antara

Tidak ada komentar:

Posting Komentar